BENTUK tubuh tidak hanya berkaitan dengan kebugaran seseorang, tapi juga sangat penting untuk penampilan secara fisik. Itu ibarat bagaimana kita melihat tubuh sendiri saat bertelanjang di depan cermin.
Kebanyakan bentuk tubuh memengaruhi idealnya kecantikan secara spesifik bagi seseorang. Meskipun pada masa dan lokasi yang berbeda, idealitas kecantikan melalui bentuk tubuh pada era Victorian di Eropa sangat jauh berbeda dengan Amerika Serikat pada masa kini.
Ada juga pria yang lebih menyukai wanita dengan payudara yang montok, sementara pria lain menyukai wanita dengan payudara yang kecil.
Seksualitas memang dipengaruhi dengan ketertarikan secara fisik, jadi bukan hal yang baru jika bentuk tubuh seseorang merupakan tolak ukur secara seksualitas.
Melanjutkan stereotip bentuk tubuh tertentu yang banyak ditampilkan melalui media, sangat penting untuk meningkatkan kebugaran tubuh agar dapat meraih kepuasan secara seksualitas. Demikian seperti yang dilansir Datingtips, Rabu (22/12/2010).
Bagi pria, kembali lagi ke pandangan positif
Jika Anda nyaman dengan bentuk tubuh saat ini, maka tingkat kebugaran tidak akan terlalu berarti terhadap seks.
Kenyamanan Anda terlihat melalui penampilan seks, itulah alasan mudahnya mengapa bisa mencapai kepuasan seks. Pikiran positif memengaruhi tubuh seseorang dan mampu meningkatkan sensasi tersendiri serta mengurangi risiko seksual (ejakulasi dini) yang sering terjadi di kalangan pria.
Wanita bertubuh indah juga bisa kurang ahli di ranjang
Wanita bertubuh indah dapat mengalami lebih sedikit risiko seksual pada pasangannya. Namun jangan salah, wanita bertubuh gemuk yang hampir selalu dikaitkan dengan kurangnya hasrat seksual dan aktivitas seksual, mampu meraih kepuasan seksual juga.
Agar memudahkan wanita mencapai kepuasan seks, pelajari bagaimana mereka meraih kepuasan hubungan seksual secara fisik dan emosional.
Mau lihat Artikel yang lainnya kunjungi website kami http://kumpulantipsindonesia.co.tv
Tidak ada komentar:
Posting Komentar